Selasa, 15 November 2016

Momen Indah: Supermoon 14 November 2016


Supermoon 14 November
Aku adalah seorang penggemar langit atau astronomis, alasannya tentu saja karena langit itu indah dan keindahannya bermacam-macam serta misterius. So, aku suka banget sama langit.
Bicara tentang langit, semalam kita pun mendapat kado yang luar biasa cantik dari luar angkasa, yaitu fenomena supermoon terbesar dalam 68 tahun terakhir. Supermoon sendiri adalah fenomena dimana bulan purnama lebih besar dan lebih terang daripada bulan purnama biasa.
Fenomena ini terjadi karena posisi bulan yang cukup dekat dengan bumi dengan jarak 221.524 mil. Sebelumnya bumi belum pernah sedekat ini dengan bulan purnama sejak 26 Januari 1948 yang berjarak hanya 30 mil lebih dekat dari supermoon pada bulan ini.
Jika dihitung, purnama supermoon ini terlihat lebih besar 7 persen dari rata-rata dan 15 persen lebih terang dari purnama yang biasa. Oh ya, katanya sih fenomena ini baru akan terjadi lagi hingga 25 November 2034.
So, tentu saja aku tidak melewatkan kesempatan langka tersebut dan memang fenomena supermoon semalam itu sangat indah luar biasa. Karena bulan terlihat seperti bulan raksasa dan bersinar cukup terang. Sayangnya aku tidak menemukan tempat yang keren untuk mengamatinya dan kamera yang ku miliki tidak mampu menangkap detail keindahan supermoon itu. Hiks... hiks... sedih.
Tak mampu menangkap detailnya
Keindahannya tak diragukan

3 komentar:

Terima kasih telah berkunjung, silahkan berkomentar dengan sopan :)